Manusia Instagram

August 18, 2017

Berdasarkan pengamatan amatiran saya, orang jaman sekarang mudah sekali menilai orang yang lainnya hanya dari potongan kecil kehidupan yang 'muncul kepermukaan'. Kayak, postingan di instagram, instastory instagram, dan printilan instagram. "eh, si anu itu galau melulu ya kerjaannya! liat deh postingannya itu melulu". Sampai-sampai saya mikirnya instagram ini adalah representasi kepribadian si empunya :D Apakah benar begitu?
Bagi saya tidak.
Menurut saya, ada beberapa jenis manusia yang berseliweran di jagad per instagram an. Yang pertama, tipe manusia yang melakukan pencitraan dengan media sosialnya. Dia posting konten-konten yang memang ingin dia tampilkan, dan dengan postingan itu dia berharap, orang yang melihat menganggap dia seperti itu. Weleh, ribet amat bahasanya ya. Simpelnya, dia posting quote galau, padahal dia nggak galau. Tapi, karena dia pengen cari perhatian, maka dia posting lah segala konten galau itu, alhasil direct message dia penuh oleh pertanyaan "Kamu kenapa? Abis putus yah?" dan menjadi bahan perbincangan khalayak (kalau dirasa cukup penting bagi khalayak, pastinya!). Trus dia balasnya "enggak apa-apa kok hehehee"
Yang kedua, tipe yang memang membagikan semua apa yang dia rasakan, dia alami, dia lakukan, dia pikirkan. Intinya, apa-apa dia update. Manusia begini nih yang pasca putus langsung unggah quote-quote bijak.. Dan penilaian khalayak tidak salah, pas dia posting quote patah hati, ya emang dia patah hati. Orang yang mudah dibaca, seperti buku yang terbuka. Dan kalau ditanya, bisa jadi dia malah curhat colongan.
Dan yang ketiga... Dia emang tipe manusia yang membagikan konten, ya karena emang suka, dan pengen posting aja. Dia nggak berharap ada efek lanjutan dari postingannya, kalau dia posting kalimat-kalimat bijak, ya dia pure suka dengan kalimat itu, bukan berarti dia ada di posisi itu. Biasanya orang jenis ini bakal sebel kalo postingannya diomongin dibelakang. Lah wong aku cuma pengen aja. Mesti ya, ada alasan kenapa aku suka?!
Jadi, kalian masuk manusia instagram tipe yang mana? Yang jelas, tipe apapun kalian, semoga semua akun media sosial kalian dapat dimanfaatkan dengan sebijak-bijaknya. Jangan kayak saya, isinya follow olshop doang :'D

You Might Also Like

0 comments

Popular Posts